DLH Kota Magelang
Dancing Fountain Aloon-Aloon Kota Magelang

Dalam mewujudkan penataan Perkotaan yang dinamis, moderen dan inovatif, Pemerintah Kota Magelang secara kontinyu terus mengembangkan dan berinovasi dalam penataan Kota Magelang. Pembangunan Dancing Fountain Aloon-Aloon merupakan salah satu wujud pengembangan penataan taman Aloon-Aloon yang dapat menjadi daya tarik wisatawan baik lokal maupun luar daerah, sehingga diharapkan dapat meningkatkan ekonomi serta pendapatan masyarakat Kota Magelang, serta menjadi ajang promosi dalam program "Ayo Ke Magelang".

Dibuka pada Malam Tahun Baru 2018 oleh Bapak Walikota Magelang, Dancing Fountain Aloon-Aloon semakin memeriahkan Pesta Perayaan Malam Tahun Baru 2018. Antusias masyarakat begitu luar biasa untuk menyaksikan Show Dancing Fountain.

 

Fountain Aloon-Aloon Kota Magelang


Bagi masyarakat yang ingin menyaksikan Show Dancing Fountain Aloon-Aloon Kota Magelang, jadwalnya adalah sebagai berikut :

  • Hari Sabtu (malam Minggu) pada pukul 20.00 - 20.30 WIB dan 21.30 - 22.00 WIB
  • Malam Libur Nasional pada pukul 20.00 - 20.30 WIB dan 21.30 - 22.00 WIB
  • Hari Minggu dan Libur Nasional pada pukul 11.00 - 11.30 WIB dan 16.00 - 16.30 WIB
Dilihat: 290 kali


Artikel Lainnya